6c2y5xLulMkOYYgEXrgPjC5Lx3Je6RzEo1m3mFkw

Review Drama Korea Never Twice

Bismillaahirrahmaanirrahiim....

Kalian pernah tinggal lama di penginapan? Di mana dan kenapa bisa berada di sana?

Annyeong hasimnikka! Di masa pandemi seperti ini rasanya kangen ke luar rumah dan menginap di mana gitu. Tapi mari kita tunda dulu dan beraktivitas di rumah saja jika memungkinkan. Sambil rebahan, drama yang akan saya ulas ini bisa menemani harimu. Never Twice, Tidak akan ada kali kedua.

review drama korea never twice

Di tengah-tengah Seoul, ada sebuah penginapan bernama Nakwon yang dikelola oleh Bok Mak-Rye. Kamu hanya boleh menginap di sana minimal satu bulan lamanya. Penghuni paling lama adalah Gam Poong-Ki dan Bang Eun-Ji. Satu persatu kemudian tamu lain datang menginap dengan berbagai macam alasan.


Kenyataannya, semua penghuni mempunyai masalah dengan orang-orang yang ada di Guseong Hotel Bintang Lima yang terletak di seberang jalan dari Paradise Inn. Masalah apa saja dan bagaimana mereka akan menyelesaikannya?

Drama: Never Twice/No Second Chances
Revised romanization: Doobuneun Eobda
Hangul: 두번은 없다
Director: Choi Won-Suk
Writer: Koo Hyun-Sook
Network: MBC
Episodes: 72
Release Date: November 2, 2019 - March 7, 2020
Runtime: Saturday 21:00-23:00 (30 min episodes/4 per day)
Genre: Hotel
Language: Korean
Country: South Korea
Cast:
Park Se-Wan - Geum Bak-Ha
Kwak Dong-Yeon - Na Hae-Joon
Youn Yuh-Jung - Bok Mak-Rye
Oh Ji-Ho - Gam Poong-Ki
Ye Ji-Won - Bang Eun-Ji
Park Ah-In - Na Hae-Ri
Song Won-Seok - Kim Woo-Jae
Joo Hyun - Choi Geo-Bok
Jung Suk-Yong - Choi Man-Ho
Ko Su-Hee - Yang Geum-Hee
Han Jin-Hee - Na Wang-Sam
Park Jun-Keum - Do Do-Hee
Hwang Young-Hee - Oh In-Sook
Lee Seo-Jun - Kang Jin-Gu
Choi Baek-Gu - Kim Dong-Woon
Kim Mi-Hye - reporter
Heo Cham - MC (ep.12)
Jeon Yeo-Jin
Kang Moon-Kyung
Byun Gun-Woo

Review Korean Drama No Second Chances


review drama korea no second chances

Never Twice jadi drama terpanjang pertama, sekitar 4 bulan lebih yang saya ikuti secara on going. Sebelumya saya pernah nonton drama keluarga, Person Who Gives Happiness, tapi itu di TV. Alasan saya nonton No Second Chances sendiri karena berpikir posternya mirip The Fiery Priest. Video pratayangnya juga lucu dan beberapa pemain, saya sudah melihat aktingnya.

Never Twice, bercerita tentang Paradise Inn di mana orang-orang yang menginap di sana harus tinggal lama minimal satu bulan. Mereka ini bisa dibilang orang yang kurang beruntung, gagal dan akhirnya bangkit kembali untuk keberhasilan dan hidup yang lebih baik. Semua penghuni juga ternyata punya hubungan dan masalah dengan orang-orang di Guseong Hotel.


Saya kenalin satu persatu deh orang-orang yang ada di drama No Second Chances. Pertama dari Penginapan Nakwon (낙원) ya!


Bok Mak-Rye, pengelola Paradise Inn yang merupakan peninggalan orangtuanya. Dia sendirian, tak ada keluarga. Dulu Na Wang-Sam yang merupakan pendiri Guseong Hotel merupakan anak yang dirawat orangtuanya. Sayangnya, Na Wang-Sam mencuri uang sehingga mereka bangkrut dan hanya meninggalkan Penginapan Nakwon.


Choi Geo-Bok, pria tua yang jatuh cinta pada Bok Mak-Rye sejak masih muda. Sayangnya Na Wang-Sam menipu Geo-Bok sehingga laki-laki itu patah hati. Dia datang kembali untuk memberi pelajaran pada Na Wang-Sam. Yang orang-orang tidak tahu, Geo-Bok adalah pemimpinan Northsky Hotel yang terkenal di Amerika.


Gam Poong-Ki, pria yang punya penampilan menarik dan selera humor yang bagus. Dia merupakan Pelatih Golf di Guseong Hotel. Dia ingin mengejar wanita kaya dan targetnya adalah Oh In-Sook, menantu kedua dari Na Wang-Sam.


Bang Eun-Ji, wanita lajang dan dengan penampilan cantik. Dia jujur ​​dan punya hati yang hangat. Dulu dia bekerja sebagai Pramugolf di Guseong Hotel kemudian dipecat. Setelah ikut kontes kecantikan, dia kemudian ditaksir oleh Na Wang-Sam.


Kim Woo-Jae, atlet golf yang mempunyai hubungan dengan Na Hae-Ri, cucu pertama Na Wang-Sam. Dia berada di Nakwon atas rekomendasi Gam Poong-Ki.

Choi Man-Ho dan Yang Geum-Hee, pasangan suami istri yang baru saja bangkrut. Dia bermasalah dengan Do Do-Hee, menantu pertama Na Wang-Sam karena salah tuduh. Mereka sebenarnya berniat untuk mengakhiri hidup bersama.


Geum Bak-Ha, janda muda yang baru ditinggal mati suaminya Kang Jin-Gu. Dia datang ke Guseong Hotel untuk mencari keadilan. Dia punya bayi bernama Yeol Mo yang tiap hari diasuh oleh Choi Geo-Bok.


Setelah tahu orang-orang yang ada di Penginapan Nakwon, sekarang beralih ke Guseong Hotel. Ada Na Wang-Sam yang sudah saya sebutkan cukup banyak. Dia punya dua putra tapi meninggal semua. Lalu dia tinggal bersama menantu dan juga cucunya.


Do Do-Hee, menantu pertama yang suka dengan fashion. Dia berniat menjadikan Na Hae-Ri sebagai pemimpin Guseong Hotel. Dia juga tahu bahwa putrinya punya hubungan dengan Kim Woo-Jae bahkan mengirimkan preman untuk menakutinya.

Oh In-Sook, menantu kedua yang memimpin galeri Guseong Hotel. Dia juga berencana menjadikan Na Hae-Joon sebagai penerus Guseong Hotel dan sampai menyekolahkannya ke Amerika.


Sudah terbayang kan orang-orang dan permasalahan yang ada. Kita mulai dari Geum Bak-Ha yang datang ke Guseong Hotel untuk mencari Na Wang-Sam. Dalam keadaan hamil besar, dia akhirnya ditolong orang-orang yang ada di Penginapan Nakwon. Setelahnya, dia malah bertemu dengan Na Hae-Joon yang berpikir bahwa Bak-Ha adalah pacar kakeknya.


Hae-Joon ini sebenarnya ramah dan makanya dia bantu Bak-Ha. Tentu itu ditentang oleh Oh In-Sook karena tahu bahwa dia istri dari Kang Jin-Gu, pegawai yang dituduh melakukan korupsi. Padahal mah Oh In-Sook yang memerintahkan untuk melakukan penggelapan. Jin-Gu diminta kabur dan malah terjadi kebakaran.


Karena tahu ada yang tidak beres, Do Do-Hee akhirnya mempekerjakan Bak-Ha sebagai sekretaris. Tujuannya sendiri agar bisa mengalahkan In-Sook. Dan Bak-Ha mau saja karena ingin menyelidiki kematian suaminya. Oh In-Sook pun melakukan banyak cara agar Bak-Ha mengalami masalah selama bekerja. Tapi akhirnya Hae-Joon malah membantunya begitu juga sebaliknya, Bak-Ha membantu Hae-Joon dengan berpura-pura jadi pacarnya. Dan ya begitu, timbullah benih-benih cinta. Hae-Joon sendiri punya rahasia besar yang dia sembunyikan.


Choi Man-Ho dan Yang Geum-Hee awalnya putus asa dan ingin mati bersama. Lalu karena orang-orang di Nakwon, mereka akhirnya membuat roti sesuai keahlian Man-Ho yang mantan koki.

Na Hae-Ri dan Kim Woo-Jae masih tetap berhubungan meski ditentang. Hae-Ri sebenarnya tidak suka saat Woo-Jae berada di Penginapan Nakwon. Tapi Woo-Jae sendiri berusaha membantu Bak-Ha dan bayinya karena saat suaminya kecelakaan dalam kebakaran, dia dan Na Hae-Ri juga bersamanya.


Gam Poong-Ki berusaha menarik perhatian Oh In-Sook dan berhasil. Tapi In-Sook lebih memilih menjalankan misinya untuk Hae-Joon. Dan Bang Eun-Ji juga mulai berhubungan dengan Na Wang-Sam. Yang tidak Poong-Ki dan Eun-Ji sadari, mereka sebenarnya cocok satu sama lain.


Kurang lebih itulah dasar permasalahan yang diangkat di drama Never Twice. Karena tipe drama keluarga, jadinya panjang. Tapi saya sendiri cukup menikmatinya tanpa merasa jenuh. Ya masalahnya enggak sampai diada-adakan. Jelas mau dibawa ke mana. Yang intinya adalah setiap kejahatan akan ada balasannya meski harus berputar ke sana ke mari untuk mencari bukti.


Kisah percintaannya simpel sebenarnya. Paling favorit memang Geum Bak-Ha dan Na Hae-Joon. Apalagi kan ada bayi di antara mereka. Jadi buat bilang suka tuh mikirnya lumayan panjang. Tapi Choi Geo-Bok dan Bok Mak-Rye juga lucu. Sudah sepuh dan kena Cinta Lama Belum Kelar, ckckck.

Di awal saya sudah bilang kan bahwa beberapa pemain No Second Chances, saya sudah tahu aktingnya. Ada Park Se-Wan yang saya pertama kali tahu di I'm Not a Robot. Karakternya di sini mirip Kim Si-Eun Just Dance dan mereka juga ceritanya dari pesisir. Memainkan Geum Bak-Ha, dia memakai dialek yang sangat khas dan tak terlupakan.


Kwak Dong-Yeon, saya pertama tahu dia di Radio Romance lalu ID: Gangnam Beauty. Lalu lumayan nyebelin saat berperan di My Strange Hero. Setelah itu, memainkan karakter Na Hae-Joon ini favorit saya. Lucu, menghibur, tapi juga ada sisi kebapakan gitu.

Park Ah-In, dia juga bermain di drama My Strange Hero. Jadi kameo di Clean With Passion For Now dan Welcome to Waikiki 2. Tapi favorit saya saat dia jadi Lilly di Vagabond. Badas banget! Di drama ini karakternya feminin.


Oh Ji-Ho, ketemu dia di Hotel Del Luna dan Liver or Die kok karakternya agak nyebelin. Sok ganteng. Tapi memang ganteng, hahaha. Lalu Ye Ji-Won, selalu unik dalam memainkan karakternya. Lumayan banyak tahu drama yang dimainkan seperti Page Turner, Another Miss Oh, My Shy Boss, dan Still 17. Dia juga jadi kameo di The Beauty Inside dan Hospital Playlist.


Lalu Ko Su-Hee, jadi penyihir di Witch's Love. Hwang Young-Hee yang bermain di The Package dan When the Camellia Blooms. Terakhir ada Park Jun-Keum yang entah mengapa masih cantik banget. Saya ingat dia saat bermain di Secret Garden dan selalu pusing karena anaknya Kim Joo-Won macarin Gil Ra-Im.

Nonton Never Twice itu kita akan merasa bahwa jadi orang kaya tuh kadang melelahkan. Ada semacam persaingan dan itu sangat memuakkan. Dan kadang orang lain bisa jadi keluarga dekat, membantu kita saat ada masalah. Tak ada kali kedua untuk kegagalan. Kita akan bisa melewatinya dengan terus mengusahakan yang terbaik.

Hidup tidak selalu bahagia, tapi kuharap kalian selalu bahagia

Bagi yang suka drama panjang dan tema kekeluargaan, boleh banget nonton No Second Chances ini. Atau kalian ada yang mengikuti drama ini juga? Share pendapat kalian ya! Sampai jumpa. Happy blogging!

Sumber gambar: HanCinema
Related Posts

Related Posts

11 komentar

  1. Waduh...saya mau komentar apa yah...sebab gak ngerti drama korea. Film korea yang saya sukai sementara ini adalah Miracle in cell no 7. hahaha

    BalasHapus
  2. Karakternya lumayan banyak ya, Mbak.. Tapi mungkin seimbang dengan episodenya yang panjang, jadi waktunya cukup buat menghafal nama karakternya satu-persatu XD

    BalasHapus
  3. Aku suka sama oh jiho si lesung pipit. Aktingnya bagus

    BalasHapus
  4. lucu juga ya... orang putus asa dan gagal berkumpul disatu tempat, saling menyemangati agar bisa bangkit lagi dan sukses. Perjuangan banget menularkan energi positif sih

    BalasHapus
  5. sebenarnya bagus yaa
    tapi aku gak sanggup nonton drama panjang
    padahal pengen tau alur ceritanyaaa

    BalasHapus
  6. Aku jadi fans drama panjang, Jiaaa...
    Beberapa very recomended yaa..dan bikin cirambai ih...
    Never Twice mengharu biru juga kah?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Drama panjang aku pilih satu sampai selesai. Ini mengharu biru juga sih

      Hapus
  7. Luar biasa neh, hehehe. Saya udah lama banget nggak lihat drakor Kak. Btw, semoga nanti ada waktu lagi buat lihat yang ini ya Kak, buat cari inspirasi tulisan.

    BalasHapus
  8. Aku kalau nonton drakor tema keluarga begini pasti sering meweknya, mudah terharu aku tuh. Tapi drakor yg ini kayaknya banyak adegan lucunya ya.

    BalasHapus
  9. dari awal lihat gambar kok sepertinya seru ya karena melihat masing2 karakter ada cerita masing2, terus mengangkat tentang kehidupan2 gitu. Penasaran ih :D

    BalasHapus
Komentar saya moderasi. Tinggalkan jejakmu di sini, Teman!